Rabu, 20 Juni 2012

tempe mendoan :D

Diposting oleh nona chacha di 03.26

Kalau membuat goreng tempe harus kering, tetapi untuk membuat tempe mendoan yang lebih maknyuus adalah tidak terlalu kering. Lebih nikmat tempe mendoan ini di makan rame-rame.
Bahan:
300 g tempe, iris lebar tipis 10×15 cm
2 batang daun bawang, iris halus
100 g tepung beras
1 sdm tepung terigu
125 ml air
minyak goreng
Haluskan:
2 siung bawang putih
1 butir bawang merah
1 sdt ketumbar
½ sdt merica butiran
2 sdt garam
Cara membuat:
• Aduk tepung dengan bumbu halus, daun bawang, dan air hingga rata.
• Celupkan tiap potongan tempe dalam adonan tepung.
• Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga adonan tepung beku, matang tetapi tidak kuning atau kering. Angkat, tiriskan.
• Sajikan hangat dengan sambal kecap rawit.
Untuk 12 buah

0 komentar:

Posting Komentar

 

mahasiswi bodoh namun cerdas Template by Ipietoon Blogger Template | Gadget Review